Posted by infourmasi on Rabu, 10 Desember 2014
Kerja, merupakan salah satu cara untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Namun pernahkah terpikir di benak anda untuk bekerja sambil kuliah? Jika iya, pekerjaan apakah yang sesuai dengan anda?
Apapun pekerjaan selama pekerjaan itu baik, maka lakukanlah dengan kesungguhan hati agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal dan memuaskan. Sebelum anda memutuskan untuk kuliah sambil bekerja, sebaiknya anda memiliki alasan yang tepat mengapa anda ingin kuliah sambil bekerja? Banyak alasan yang menjadi landasan mengapa banyak mahasiswa ingin kuliah sambil bekerja, misalnya ingin mendapatkan pengalaman, mengisi waktu luang atau ingin mendapatkan uang jajan tambahan. Apapun alasannya asalkan pekerjaan tidak mengganggu proses anda belajar di kampus maka hal itu boleh-boleh saja, karena tujuan kita kuliah yaitu lulus dengan nilai terbaik.
 |
Mahasiswa |
Menjadi Penulis Buku
Jika anda memiliki hobby menulis, maka anda wajib mencoba menjadi penulis buku, karena dengan anda menjadi seorang penulis maka nama anda akan di kenal oleh banyak orang dan karya anda akan terus di kenang sepanjang masa, seperti Kak Raditya Dika. Selain itu menjadi penulis buku akan sangat menguntungkan jika buku yang anda buat bisa menjadi best seller seperti Laskar Pelangi semakin banyak yang membeli buku anda, maka semakin banyak Fee yang anda dapatkan dari buku anda.
Menjadi Penulis di Blog
Masih seputar dunia kepenulisan, menulis merupakan salah satu hobby saya, termasuk menulis artikel ini merupakan kegiatan yang sangat saya gemari. Menulis di internet bisa memberikan banyak keuntungan selain anda bisa menghasilkan uang, anda juga bisa berbagi beragam pengalaman yang bisa di informasikan ke banyak orang. Bagaimana cara menghasilkan uang dari blog?
Menjadi Penulis di Koran
Ini sangat ingin sekali saya coba, saya mendengar perusahaan percetakan seperti koran mau memberikan bayaran kepada penulis yang tulisannya di muat di koran mereka dengan bayaran antara 500.000 – 1000.000, sungguh uang yang banyak namun saya tidak bisa memberikan informasi lebih banyak karena saya belum pernah mencoba mengirim tulisan saya untuk di terbitkan di koran.
Bekerja Menjadi Karyawan
Bekerja Menjadi karyawan bisa menjadi salah satu pilihan yang bisa di lakukan sebagai seorang mahasiswa, selain harus pintar mengatur waktu mahasiswa juga di tuntut untuk bisa menjaga kondisi fisik dan stamina sebaik mungkin, agar ketika perkuliahan tubuh tidak merasa lelah dan kecapekan.
Sekian artikel saya kali ini, jika kalian ada sesuatu yang bisa di sharing mengenai mahasiswa dan karir anda bisa membagikan pengalaman anda disini, terima kasih sudah mengunjungi blog ini. Semoga apa yang saya bagikan bisa bermanfaat untuk semua.